DPR Rapat Bersama Menhan Bahas RUU Pertahanan

Rabu, 10 Februari 2016 | 13:13 WIB
DPR Rapat Bersama Menhan Bahas RUU Pertahanan
Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu [suara.com/Ummi Hadyah Saleh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat rapat kerja dengan Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu serta Kementerian Luar Negeri dan Kementerian Hukum dan HAM di ruang Komisi I, Rabu (10/2/2016).

"Kita akan membahas terkait rancangan undang-undang pengesahan tentang persetujuan antara Pemerintah Indonesia dengan Pemerintah Cina tentang kerjasama aktivitas dalam bidang pertahanan serta Rancangan Undang-Undang tentang Nota Kesepakatan antara Kementerian Pertahanan Pemerintah Indonesia dan Pemerintah Republik Federasi Jerman di bidang pertahanan," ujar Wakil Ketua Komisi I TB Hasanuddin ketika membuka rapat kerja.

Selanjutnya, Ryamizard memaparkan tentang pentingnya kerjasama di bidang pertahanan dengan Cina dan Jerman.

"Berdasarkan Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2000 tentang perjanjian internasional di bidang pertahanan harus disahkan undang-undang. Maka itu, kami sampaikan rancangan undang-undang nota kesepahaman tentang kerjasama di bidang pertahanan Pemerintah Indonesia dengan Pemerintah Federasi Jerman dan kerjasama aktivitas dalam bidang pertahanan dengan Pemerintah Republik Cina. Agar RUU itu bisa dijadikan dasar hukum, kami harap RUU bisa dibahas dan disetujui DPR," katanya.

Hingga berita ini diturunkan, rapat kerja masih berlangsung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI