Suara.com - Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya mengklarifikasi informasi tentang peredaran jajanan anak berhadiah mainan mirip kondom. Jajanan anak tersebut ditemukan di daerah Pekayon, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Kepala Sub Bidang Industri dan Perdagangan Direktorat Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Agung Marlianto mengatakan polisi telah menelusurinya dan tidak tidak terbukti.
"Bahwa hasilnya non identik dengan kondom. Bukan bahannya dari kondom. Dan dari petunjuk yang kami temui di perusahaan tersebut," kata Agung di Mapolda Metro Jaya, Kamis (4/2/2016).
Pemeriksaan terhadap jajanan tersebut melibatkan Pusat Laboratorium Forensik Mabes Polri dan Badan Pengawas Obat dan Makanan.
"Kami sudah melakukan penyelidikan secara mendalam, maka kita libatkan labfor. Kami juga sudah ngecek legalitas perusahaan. BPOM tidak menemukan masalah," kata Agung.
Juga tidak ditemukan adanya pelanggaran izin penjualan dalam kasus ini. Akhirnya kasus dinyatakan ditutup.
"Kasus ini dinyatakan case close, tidak ada tindak pidana," kata dia.
Kasus ini sebelumnya sempat meresahkan orangtua yang memiliki anak kecil.