Lorenzo Kembali Ungguli Rossi

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Senin, 01 Februari 2016 | 19:22 WIB
Lorenzo Kembali Ungguli Rossi
Jorge Lorenzo indikasikan masih jadi salah satu kandidat kuat juara dunia MotoGP 2016 usai tampil tercepat di hari pertama tes pramusim di Sepang, (1/2). [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jorge Lorenzo buktikan masih yang tercepat di arena balap motor MotoGP. Pembuktian itu dilakukan juara dunia MotoGP 2015 ini di hari pertama tes pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia, Senin (1/2/2016).

Lorenzo membukukan waktu tercepat 2 menit 0,684 detik. Catatan ini terpaut 1,033 detik dari rekan setimnya di tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, yang menempati urutan kedua.

Tak ayal, hasil ini membuat Movistar Yamaha semakin mentap optimis jelang bergulirnya musim baru balapan MotoGP 2016 yang akan dimulai di Sirkuit Losail, Doha, Qatar, pada 20 Maret mendatang.

Sementara itu, rival utama Movistar Yamaha, Repsol Honda, menjadikan tes pramusim hari pertama ini untuk mengujicobakan dua komponen mesin yang berbeda pada kedua pembalapnya, Dani Pedrosa dan Marc Marquez.

Alhasil, torehan yang diukir Pedrosa dan Marquez pun berbeda. Pedrosa menempati urutan ketiga pada tes ini dengan hanya terpaut 0,063 detik dari Rossi.

Sementara, Marquez terlempar posisinya dari lima besar dengan hanya menempati peringkat ketujuh. Pembalap yang dijuluki "The Baby Alien" itu terpaut 1,594 detik dari Lorenzo.

Tes pramusim di Sirkuit Sepang masih akan berlangsung hingga besok. Berikut hasil lengkap hari pertama tes pramusim di Sirkuit Sepang: (Crash)

1. Jorge Lorenzo (Spanyol/Movistar Yamaha, 2 menit 0,684 detik [Lap 32/37]
2. Valentino Rossi (Italia/Movistar Yamaha) +1,033 detik [52/55]
3. Dani Pedrosa (Spanyol/Repsol Honda) +1,096 detik [23/34]
4. Danilo Petrucci (Italia/Octo Pramac Yakhnich) +1,127 detik [29/43]
5. Andrea Iannone (Italia/Ducati Team) +1,228 detik [33/49]
6. Hector Barbera (Spanyol/Avintia Racing) +1,318 detik [54/59]
7. Marc Marquez (Spanyol/Repsol Honda Team) +1,594 detik [32/50]
8. Scott Redding (Inggris/Octo Pramac Yakhnich) +1,654 detik [30/46]
9. Aleix Espargaro (Spanyol/Team Suzuki Ecstar) +1,855 detik [22/42]
10. Cal Crutchlow (Inggris/LCR Honda) +1,902 detik [36/42]
11. Maverick Vinales (Spanyol/Team Suzuki Ecstar) +1,961 detik [39/40]
12. Pol Espargaro (Spanyol/Monster Yamaha Tech 3) +1,962 detik [27/42]
13. Andrea Dovizioso (Italia/Ducati Team) +1,966 detik [31/40]
14. Yonny Hernandez (Kolombia/Avintia Racing) +2,232 detik [14/44]
15. Bradley Smith (Inggris/Monster Yamaha Tech 3) +2,342 detik [54/55]
16. Michele Pirro (Italia/Ducati Test Rider) +2,519 detik [26/32]
17. Loris Baz (Prancis/Avintia Racing) +2,520 detik [57/58]
18. Tito Rabat (Spanyol/Estrella Galicia 0,0 Marc VDS) +2,779 detik [26/53]
19. Eugene Laverty (Rep. Irlandia/Aspar MotoGP Team) +2,881 detik [20/27]
20. Stefan Bradl (Jerman/Factory Aprilia Gresini) +3,294 detik [12/39]
21. Alvaro Bautista (Spanyol/Factory Aprilia Gresini) +3,391 detik [33/34]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI