Suara.com - Partai Golkar versi musyawarah nasional (Munas) Bali yang dipimpin Aburizal Bakrie akan melakukan deklarasi mendukung Pemerintahan Joko Widodo sebelum penutupan Rapat Pimpinan Nasional pada Senin (25/1/2016) besok.
Hal itu disampaikan Sekeretaris Jenderal Golkar Idrus Marham di lokasi Rapimnas, gedung Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Minggu (24/1/2016) sore.
"Kami telah menjadwalkan sebelum penutupan nanti ada deklarasi bersama mendukung pemerintah Jokowi oleh ketua umum (Ical)," kata Idrus.
Menurut Idrus, sikap partainya mendukung Pemerintah itu telah dikoordinasikan dengan para petinggi partai Koalisi Merah Putih (KMP). Bahkan, pihaknya juga telah bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan menyampaikan sikap tersebut.
Idrus mengklaim, pihaknya mendapatkan respon positif dari Prabowo.
"Kami sudah datang ke Hambalang (rumah Prabowo) makan siang bersama, dan Pak Prabowo bilang itu bagus," ujar Idrus.
Dia menambahkan, sikap mendukung pemerintah itu bukan berarti partainya minta jatah kursi Menteri di Kabinet Kerja. "Kekuatan politik harus bersatu, dan merapatnya Golkar tanpa syarat," tandas Idrus.