Warga Histeris Lihat Presiden Jokowi di Bandung

Kamis, 21 Januari 2016 | 12:48 WIB
Warga Histeris Lihat Presiden Jokowi di Bandung
Presiden Jokowi dikerubuti warga Cikalong Wetan, Bandung Barat usai meresmikan proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung [Suara.com/Dian Kusumo Hapsari]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Presiden Joko Widodo hari ini, Kamis (21/1/2016) mendatangi kawasan Cikalong Wetan, Kabupaten Bandung Barat untuk meresmikan proyek Kereta Api Cepat Jakarta-Bandung. Proyek ini merupakan proyek bersama antara Indonesia dengan Cina.

Ada kejadian yang menarik saat Jokowi menandatangani batu pertama sebagai tanda groundbreaking proyek sebilai Rp70 triliun di mulai.

Sesaat setelah Jokowi melakukan konferensi pers, warga yang berada di kawasan perepian proyek KA cepat ini pun histeris ketika melihat Presiden Jokowi.

"Bapak I Love You... Bapak... Pak Kesini dulu," teriak warga yang ingin Jokowi menghampiri mereka.

Ketika itu Jokowi hanya melambaikan tangan, para warga langsung teriak histeris. Saat warga histeris, Jokowi langsung memutuskan untuk menghampiri kerumunan warga tersebut.

Jokowi bercengkrama dengan para warga. Bahkan Jokowi sempat dicubit oleh ibu-ibu dan berteriak histeris.

Saat mencubit, salah satu ibu ini langsung didorong oles Pasukan Pengamanan Presiden, ibu ini dorong-dorong.

"Jangan dorong-dorong saya. Saya mau lihat pak Jokowi," kata salah seorang ibu. Sontak hal tersebut membuat Presiden Jokowi tertawa. Jokowi juga sempat membagikan buku kepada anak-anak yang ada disekitar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI