Polisi Jelaskan Bagaimana Racun Sianida Masuk ke Tubuh Mirna

Senin, 18 Januari 2016 | 16:15 WIB
Polisi Jelaskan Bagaimana Racun Sianida Masuk ke Tubuh Mirna
Pra rekonstruksi kasus Wayan Mirna Salihin (27) di kafe Olivier, Grand Indonesia [suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Polisi mulai menemukan titik terang sebab kematian Wayan Mirna Salihin (27) usai minum es kopi Vietnam di kafe Olivier, Grand Indonesia Mall, Jakarta Pusat, Rabu (6/1/2016). Mirna meninggal karena kopinya mengandung 15 gram racun sianida.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Komisaris Besar Krishna Murti memastikan sianida tersebut masuk ke dalam tubuh pengusaha tersebut setelah dia menyeruput es kopi.

"Masuk racun ke tubuh Mirna itu di TKP (tempat kejadian perkara). Di TKP cafe Olivier, Grand Indonesia," kata Krishna di Mapolda Metro Jaya, Senin (18/1/2016).

Beberapa detik setelah itu, perutnya mual, lalu kejang, kemudian mulut mengeluarkan busa warna kekuning-kuningan. Sebelum minum sebenarnya dia sudah curiga karena ada aroma tak enak dari dalam gelas.

Lalu, siapa orang yang memasukkan racun mematikan tersebut ke gelas Mirna? Krishna masih merahasiakannya.

Krishna hanya memastikan kalau dalam kasus ini ada unsur pelanggaran tindak pidana.

Meski sudah memiliki bukti-bukti sebab Mirna meninggal dunia, polisi tidak mau cepat-cepat mengumumkan hasil penyidikan dan tersangka.

Polisi masih menunggu bukti-bukti pendukung dari hasil pengecekan Puslabfor Mabes Polri dan keterangan ahli untuk menguatkan unsur pidana dalam kasus tersebut.

"Kami butuh pemeriksaan projustitia supaya alat bukti sah, di resume dalam bentuk ketersesuaian. Dugaan tindak pidana ada. Bagaimana, dengan rapat ini labfor kami membutuhkan keterangan, kami periksa sebagai ahli," katanya

Saat peristiwa terjadi, Mirna dudu satu meja bersama Jessica dan Hani. Kedua orang ini sudah dimintai keterangan polisi sebagai saksi.

Jenazah istri dari Arief Soemarko itu kini sudah dimakamkan di Bogor, Jawa Barat. Mirna merupakan lulusan Swinburne University of Technology dan bekerja sebagai Creative/Art Director di Misca Design.

BERITA MENARIK LAINNYA: 

Video Rekaman Bom Thamrin Milik Penjual Rokok Ditawar Rp30 Juta

Ruben Onsu Protes Perlakuan Pramugari Asing ke Orang Indonesia

Begini Cara Seks 'Menyakiti' Perempuan

Risiko Ini Mengintai Pengguna Sulam Alis

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI