Komisi I Minta Pemerintah Fokus Jaga Keamanan

Kamis, 14 Januari 2016 | 17:04 WIB
Komisi I Minta Pemerintah Fokus Jaga Keamanan
Ketua Komisi I DPR, Mahfudz Siddiq. [DPR RI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Komisi I DPR menyoroti supaya pemerintah fokus dalam menjaga keamanan‎, pascaperistiwa teror di Kawasan Jalan Thamrin, Jakarta, Kamis (14/1/2016). Apalagi, saat ini pemerintah tengah melaksanakan program pembangunan.
 
‎"Kejadian ini menjadi berita buruk di awal tahun 2016 yang menjadi isyarat bahwa pemerintah harus fokuskan energinya dalam menjamin keamanan masyarakat," kata Ketua Komisi I DPR Mahfudz Siddiq dihubungi.
 
‎Menurutnya, kasus ini harus bisa diantisipasi dengan cepat. Seluruh elemen, kata Mahfudz, termasuk Polri dan TNI, juga perlu dilibatkan untuk pengungkapan kasusnya.
 
 Apalagi, dia menilai peristiwa ini terjadi dengan sengaja menyerang aparat keamanan, tepatnya Pospol Polisi Sarinah, Thamrin, Jakarta.
 
"Dilihat dari kejadian yang ada, nampak sekali aksi dilakukan oleh sekelompok orang bersenjata yang terlatih," kata politisi PKS ini.
 
Wakil Ketua Komisi I DPR‎ Tantowi Yahya mengatakan peristiwa ini menunjukan kalau negara belum aman dari ancaman terorisme. Dia pun berharap, peristiwa ini bukan merupakan rangkaian peristiwa internasional yang terjadi di Paris, Cologne, dan Istanbul.
 
Tantowi malah menyoroti, peristiwa ini terjadi karena kelonggaran ‎pengamanan. Harusnya, hal ini bisa dipantau oleh aparat intelejen.
 
"Mungkin karena kita sudah merasa aman. Sehingga kewaspadaan kita kendorkan," kata Tantowi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI