Usai Ditangkap KPK, Ruangan DWP di DPR Sepi

Kamis, 14 Januari 2016 | 13:07 WIB
Usai Ditangkap KPK, Ruangan DWP di DPR Sepi
Ilustrasi gedung DPR. [suara.com/Bagus Santosa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kantor anggota Fraksi PDIP berinisial Damayanti Wisnu Putranti di Gedung Nusantara I DPR tampak terkunci rapat. Ruangan bernomor 0621 itu sudah tidak terbuka pintunya sejak sore kemarin.

"Kemarin sore, setelah rapat, ibu pulang, ‎dan pintunya tertutup," kata seorang petugas pamdal yang berjaga di lokasi, Kamis (14/1/2016).

 
Sang petugas yang menjaga sejak subuh ini mengatakan, belum ada pergerakan dari KPK untuk melakukan penggeledahan atau penyegelan kantor ini.

Meski ruangan ini tertutup rapat, bagian kaca atasnya masih bisa digunakan untuk melongok ke dalam. Ruangan ini pun bernuansa warna ungu, termasuk wallpaper dan perangkat meubeulnya.

Damayanti dikabarkan terkena operasi tangkap tangan (OTT) KPK atas kasus dugaan suap, Rabu (13/1/2016) malam.‎ DPP PDIP pun sudah memecat Damayanti.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI