Suara.com - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri bersama Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti membeli batik Lasem khas Jawa Tengah di bazar usaha masyarakat kecil menengah di area rapat kerja nasional I di Jakarta Internasional Expo Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (11/1/2016).
Menteri Pertanian Amran Sulaiman dan Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto juga ikut memborong.
Menurut pengamatan Suara.com, Menteri Susi membeli tiga kain batik berbagai corak dan warna, di antaranya seharga Rp650 ribu, Rp750 ribu, dan Rp550 ribu.
Kemudian Mega membeli tiga kain batik dengan harga yang berbeda-beda, yakni Rp750 ribu, Rp350 ribu dan Rp600 ribu.
Lalu Menteri Amran membeli satu kain batin seharga Rp600 ribu dan Hasto tiga kain baik, ada yang Rp750 ribu, Rp500 ribu, Rp350 ribu.
Ternyata, semua belanjaan tersebut dibayar oleh Menteri Amran melalui stafnya.
"Tadi Ibu Mega belanja kain batik senilai Rp1,7 juta, ibu Menteri Susi Rp1,9 juta, Pak Menteri Amran Rp600 ribu dan pak Hasto Rp1,6 juta. Stafnya juga belanja, jadi tadi semuanya Rp9,5 juta,"kata pedagang batik tulis Lasem, Santoso Harsono, kepada Suara.com.
Harga batik tulis Lasem paling murah dibanderol Rp100 ribu. Mega dan Susi sempat melihat-lihat kain yang paling murah, namun tak jadi dibeli.
"Ini harga grosiran, tadi ada yang Rp100 ribu ditawarkan, tapi tidak diambil Ibu Mega dan Ibu Susi," tuturnya.