Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengaku sudah ada partai politik (parpol) yang menyatakan dukungan kepada dirinya untuk kembali maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2017. Ahok pun memberikan respons positif soal dukungan tersebut.
Hal itu disampaikan Ahok, menyusul kehadirannya dalam acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) I PDI Perjuangan (PDIP) yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (10/1/2016).
"Kalau dukungan pasti, silakan. Sekarang juga dukung kok PDIP sama saya dari dulu," kata Ahok, di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (11/1/2016).
Meski demikian, mantan Bupati Belitung Timur itu mengatakan bahwa dirinya menghargai perjuangan dari pendukungnya dari Teman Ahok, yang telah mengumpulkan KTP dari warga Jakarta. Untuk itu, dia pun telah memastikan akan maju melalui jalur independen.
"Cuma kalau untuk pencalonan, kan Teman Ahok sudah kerja. Kita enggak keluar duit. Enggak gampang lho, ngisi formulir itu lho masyarakat. Kalau dulu 2012 kan cuma nyerahin KTP. Sekarang ngisi (formulir)," kata Ahok.
Menurutnya, upaya yang dilakukan pendukungnya tersebut harus diapresiasi. Apalagi, mantan politisi Partai Gerindra ini mengakui bahwa sangat sulit untuk mencari dukungan masyarakat dengan mengumpulkan KTP warga.
"Ya, harus menghargai dong. Maju (di jalur) independen dong, kalau terkumpul 1 juta. Partai yang dukung tentu ada. Kalau ada partai yang dukung, kita lihat saja yang mana," katanya.