Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla menghadiri rapat kerja nasional I di Jakarta Internasional Expo Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (10/1/2016).
Menurut pengamatan Suara.com, Jokowi tidak mengenakan seragam merah seperti kader-kader PDI Perjuangan lainnya yang hadir. Padahal, Jokowi merupakan kader partai tersebut.
Jusuf Kalla juga tidak mengenakan pakaian warna merah. Mereka mengenakan kemeja batik.
Jokowi memasuki ruangan pertemuan Hall D Jakarta Internasional Expo didampingi Jusuf Kalla, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, dan mantan Wakil Presiden RI Tri Sutrisno.
Ketua Panitia Rakernas I PDI Perjuangan Andreas Hugo Pareira menjelaskan kenapa Jokowi tidak pakai seragam merah. Kata Andreas karena Jokowi hadir sebagai Presiden bukan sebagai kader partai.
Suara.com - Jokowi diundang datang untuk membuka acara rakernas.
"Beliau tidak gunakan baju merah karena Pak Jokowi akan memberikan sambutan sebagai seorang Presiden," ujar Andreas.
Tapi, kata Andreas, nanti pada bagian lain atau pada forum pengarahan partai, Jokowi akan mengenakan seragam warna merah.
"Nanti pak Jokowi juga akan bertindak sebagai kader saat pengarahan partai dalam acara tertutup," ujarnya.
Acara ini dihadiri oleh para pejabat negara dan elite politik. Di antaranya, pelaksana tugas Ketua DPR Fadli Zon, Ketua DPD Irman Gusman, Ketua MPR Zulkifli Hasan, Menkopolhukam Luhut Binsar Panjaitan, Menko Kemaritiman Rizal Ramli, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama.