Cegah Kemacetan, Petugas Tol 'Jemput Bola' Tagih Uang Tol

Sabtu, 02 Januari 2016 | 12:28 WIB
Cegah Kemacetan, Petugas Tol 'Jemput Bola' Tagih Uang Tol
Kendaraan di tol. (Antara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Petuas tol Jagorawi akan mengantisipasi lonjakan jumlah mobil yang kembali ke Jakarta melalui gerbang tol. Petugas akan menghampiri pengendara untuk menagih uang tol agar arus lalu lintas cepat terurai.

Hal itu berdasarkan koordinasi antara kepolisian dan Jasa Marga. Kapolda Merto Jaya Irjen Tito Karnavian mengatakan kemungkinan besar puncak arus balik liburan Natal dan tahun baru ke Jakarta, Sabtu (2/1/2016) sampai Minggu besok.

Khusus untuk mencegah kemacetan di jalan tol, pihak kepolisian sudah menyiapkan rekayasan dan jalur alternatif. Semisal di kawasan Kebon Jeruk. Jika macet di kawasan sana, akan disediakan alternatif jalan mulai dari pintu tol Karang tengah dan pintu di Tol JORR.

Sementara di Cikampek akan diberlakukan lajur contra flow. "Polisi akan mengawal jalur yang melintas di contra flow jika benar terjadi kepadatan di Cikampek," kata Tito di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Sabtu pagi.

Sementara untuk 'jemput bola' pembayaran tiket tol, ini akan diberlakukan di tol Jagorawi. "Teknisnya nanti di pintu tol itu untuk mempermudah pembayaran Jasa Marga akan menambah jumlah petugas untuk jemput bola. Jadi langsung bayar ke petugas," kata tutup Tito.

Untuk mencegah kepadatan arus balik liburan, masyarakat diimbau tidak kembali, Minggu besok. Sebab kendaraan dipastikan akan menumpuk.

"Kalau bisa juga sebagian setelah hari Minggu. Terutama yang anak berlibur hari ini. Sehingga tak terjadi lonjakan arus dalam waktu yang sama di tempat yang sama," kata Tito.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI