Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menginginkan agar fungsi Ketua Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW) dapat berjalan dengan baik. Dikatakan Ahok, mereka (Ketua RT/RW) harusnya jangan hanya memikirkan soal penarikan retribusi uang sampah warga.
Hal ini dikatakan Ahok setelah meresmikan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Tahap II yang dibangun oleh PT Ciputra Group, di Jalan Bintaro Permai III Komplek GOR, Kelurahan Bintaro, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (30/12/2015).
"Dari sini fungsi RT/RW yang kita harapkan (dapat bekerja dengan baik). Jadi, RT/RW bukan cuma mikirin sampah saja, tetapi mikirin warga dan lingkungannya juga. RT/RW bagian dari lurah dan bagian dari camat," kata Ahok.
Menurut Ahok, setelah banyaknya taman layak anak di Jakarta, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI mengharapkan agar Ketua RT/RW dapat saling memperhatikan kondisi warganya.
"Tujuannya untuk saling memperhatikan, saling peduli. Jadi bisa tahu nih, siapa kesusahan, siapa yang sakit, siapa yang nggak sekolah, siapa yang butuh modal kerja," ujarnya.
"Semakin banyak tempat kumpul, kita jadi saling kenal sesama tetangga. Kalau tetangga ada masalah, ketahuan nih kenapa dia enggak datang. Lebaran saja masih suka susah ketemu. Kalau ini (dengan adanya RPTRA), bisa tiap sore orang ngumpul," ujar Ahok menambahkan.
Pemprov DKI, menurut Ahok lagi, tidak hanya fokus mengembangkan kegiatan seni budaya di setiap RPTRA. Namun justru, menurut suami dari Veronica Tan ini, Pemprov DKI menyerahkan sepenuhnya kepada pengelola dan warga setempat, untuk membuat apa saja acara atau kegiatan yang positif.
"Itu kalian yang kembangkan di sini. Sudah ada tempat. Anda mau pengajian, kumpul bikin band, itu anda yang bentuk. Saya nggak maksa. Makanya saya katakan, kita ada pemetaan sosial. Jadi kita bangun sesuatu itu tergantung maunya apa. Kamu demennya rebana, tapi dikasih organ, pasti nggak main toh?" jelas Ahok.
Ahok: RT/RW Jangan Cuma Mikir Iuran Sampah, Pikirin Warga Juga
Rabu, 30 Desember 2015 | 11:11 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Pemprov DKI Luncurkan Layanan Konseling Keliling, Mirip Mobil Curhat ala Ridwan Kamil?
17 Januari 2025 | 17:55 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI