Hari Ini Wapres Jusuf Kalla Kunjungi Jawa Timur

Adhitya Himawan Suara.Com
Sabtu, 26 Desember 2015 | 11:33 WIB
Hari Ini Wapres Jusuf Kalla Kunjungi Jawa Timur
Wakil Presiden Jusuf Kalla [Suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com -  Wakil Presiden Jusuf Kalla pada Sabtu (26/12/2015) melakukan kunjungan kerja ke sejumlah daerah di Provinsi Jawa Timur, termasuk menghadiri peringatan wafatnya mantan Presiden RI Abdurahman Wahid di Jombang.

Menurut agenda Sekretariat Wapres yang diterima di Jombang pada Sabtu (26/12/2015), JK berangkat dari Jakarta menuju Surabaya pada sekitar pukul 09.00 WIB.

Setelah tiba di Bandara Juanda, Surabaya, pada sekitar pukul 10.30 WIB Wapres akan menumpang helikopter untuk mengunjungi PT Trans Pacific Petrochemical Indotama di Kabupaten Tuban.

Selain itu, JK juga akan meninjau proyek lapangan Minyak dan Gas Banyu Urip Blok Cepu di Kabupaten Bojonegoro.

Pada sekitar pukul 17.00 WIB, JK direncanakan tiba di Pesantren Tebu Ireng, Jombang dan solat berjamaah bersama santri di Masjid Tebu Ireng.

Dalam acara tersebut, Wapres akan didampingi oleh Gubernur Jawa Timur Soekarwo mengikuti prosesi haul Abdurahman Wahid atau yang akrab dikenal sebagai Gus Dur.

KH Abdurrahman Wahid atau yang akrab disapa Gus Dur adalah tokoh besar NU yang lahir Jombang, Jawa Timur, 7 September 1940. Ia meninggal di Jakarta, 30 Desember 2009 pada umur 69 tahun. Bersama Amien Rais, Megawati Soekarnoputri, dan Sri Sultan Hamengkubowono IX, Gus Dur mencuat sebagai salah satu tokoh utama Reformasi 1998 yang mengakibatkan kejatuhan Presiden Seoharto. Gus Dur akhirnya  diangkat menjadi Presiden Republik Indonesia yang keempat dari tahun 1999 hingga 2001. Ia menggantikan Presiden B.J. Habibie setelah dipilih oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat hasil Pemilu 1999.

Sayangnya kekuasaan Gus Dur tak berlangsung lama akibat pergolakan politik nasional yang hebat di awal masa Reformasi. Pada Juli 2001, Gus Dur memberlakukan Dekrit Presiden yang membubarkan MPR/DPR. Sayangnya Dekrit ini gagal karena tak mendapat dukungan dari militer. Akhirnya pada 23 Juli 2011, MPR secara resmi memakzulkan Gus Dur dari jabatannya sebagai Presiden RI.

(Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI