Polisi Pastikan Lalu Lintas Depan Katedral Jakarta Lancar

Jum'at, 25 Desember 2015 | 10:18 WIB
Polisi Pastikan Lalu Lintas Depan Katedral Jakarta Lancar
Suasana Misa Natal di Gereja Katedral Jakarta [Suara.com/Agung Sandy]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Perayaan Misa Natal di Gereja Katedral yang jatuh pada Jumat (25/12/2015) ini bertepatan dengan pelaksanaan solat Jumat di Mesjid Istiqlal Jakarta. 
 
Pihak kepolisan pun telah mengatur masalah lalu lintas, agar jemaat Katedral dan umat muslim yang nantinya ingin melaksanakan solat Jumat di Mesjid Istiqlal tidak menumpuk di Jalan Katedral.
 
"Misa di Katedral kan selesai pukul 11.00 WIB sedangkan solat Jumat kira-kira dimulai pukul 11.00 WIB jadi tidak akan ada masalah," kata Kapolres Jakarta Pusat Komisaris Besar Hendro Pandowo kepada wartawan. 
 
Selain mengatur lalu lintas, pihak kepolisian juga telah menerjunkan 400 personel untuk mengamankan perayaan misa Natal di Katerdral. Menurut Hendro tidak ada penambahan jumlah personel ketimbang dalam pengamanan misa Natal pada hari sebelumnya. 
 
"Penjagaan tidak bertambah ya, masih 400 personel," kata Hendro. 
 
Untuk diketahui, jemaah Katolik tengah melangsungkan misa Natal yang digelar sejak pukul 09.00 WIB tadi dan pimpin oleh Agung Jakarta Ignasius Suharyo. 
 
Menurut informasi yang diperoleh, pada puncak perayaan misa natal ini, jumlah jemaah secara keseluruhan diperkirakan mencapai 10 ribu orang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI