Bangunan Dekat Jembatan Ampera Diminta Menghadap ke Sungai Musi

Minggu, 20 Desember 2015 | 08:36 WIB
Bangunan Dekat Jembatan Ampera Diminta Menghadap ke Sungai Musi
Jembatan Ampera yang membelah Sungai Musi. (Foto: AntaraWidodo S. Jusuf)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin mempunyai ide untuk membangun ulang rumah di pinggiran sungai Musi. Rumah yang berada di tepian itu harus menghadap ke sungai untuk menggenjot pariwisata di sana.

Menurut Alex, Sungai Musi menjadi objek andalan karena potensinya cukup bagus. Selama ini Sungai Musi sudah lama dikenal masyarakat dan potensi tersebut harus dimaksimalkan lagi.

Alex mengklaim selama ia menjabat kepala Bappeda Palembang pihaknya terus mempromosikan sungai tersebut. Bahkan pihaknya merencanakan rumah di pinggiran harus menghadap sungai yang terdapat jembatan Ampera tersebut.

Itu dilakukan untuk menata sungai tersebut supaya semakin menarik sekaligus banyak dikunjungi wisatawan. Hal itu dikatakan Alex di Palembang, Minggu (20/12/2015).

Sementara Wali Kota Palembang Harnojoyo saat penutupan Musi Triboatton menyambut baik dilaksanakan kegiatan internasional tersebut. Ini berarti promosi wisata Sungai Musi sudah dilaksanakan dengan baik dan berjalan secara rutin.

Apalagi Musi Triboatton Internasional diikuti negara tetangga seperti Malaysia, Singapura, Filipina dan Indonesia sebagai tuan rumah.

Melalui Musi Triboatton Internasional merupakan upaya mempromosikan sungai yang terpanjang di Indonesia tersebut, dan di atasnya terdapat Jembatan Ampera . Dengan promosi sungai ini maka kunjungan wisata diharapkan semakin banyak. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI