Capim KPK Ini Setuju Koruptor Dihukum Mati

Selasa, 15 Desember 2015 | 22:19 WIB
Capim KPK Ini Setuju Koruptor Dihukum Mati
Ilustrasi KPK [suara.com/Nikolaus Tolen]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi Basaria Panjaitan setuju dengan wacana vonis hukuman mati bagi koruptor. Namun, hukuman hanya berlaku bagi koruptor kelas kakap.

"Sebetulnya,hal itu sudah diatur oleh undang-undang. Itu sudah jelas," kata Basaria saat uji kepatutan dan kelayakan di Komisi III, DPR, Selasa (15/12/2015).

Tapi, kata Basaria, tentu saja yang berhak memutuskan hukuman adalah hakim pengadilan.

"Sebenarnya begini, Pasal 2 itu memungkinkan untuk melakukan hukuman mati. Namun, yang memberikan bukan penyidik, tapi hakim, penyidik hanya memperkarakan saja," kata Basaria.

Dari tujuh capim KPK yang sudah menjalani tes kepatutan dan kelayakan, Basaria yang memasukkan hukuman mati bagi koruptor. Sementara enam kandidat lainnya tidak menyinggung hukuman tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI