Suara.com - Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Mohammad Iqbal mengklaim pelaksanaan Pilkada Serentak 2015 di wilayah Depok dan Tangerang Selatan masih berlangsung lancar dan aman. Tanpa gangguan.
"Sampai saat ini pelaksanaan Pilkada Serentak di wilayah hukum Polda Metro Jaya yakni Tangsel dan Depok berlangsung aman terkendali," kata Iqbal kepada wartawan melalui keterangan tertulis, Rabu (9/12/2015)
Sebelumnya, Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Tito Karnavian mengaku telah mengintensifkan pengamanan di wilayah Tangerang Selatan dan Depok terkait pelaksanaan Pilkada Serentak 2015.
"Ada beberapa titik rawan di Tangsel terutama, Depok relatif aman. Tangsel mungkin karena faktor primordial jawara jawara yang ada di situ tapi komunikasi sudah banyak kita lakukan mudah mudahan lancar," kata Tito di Mapolda Metro Jaya, Selasa (8/12/2015).
Menurut Tito, pihaknya juga telah memetakan beberapa lokasi-lokasi yang dianggap rawan konflik. Mantan Kapolda Papua itu mengaku sudah memerintahkan setiap Polres untuk mengamankan pelaksanaan Pilkada di kawasan Tangerang Selatan dan Depok.
"Ya kerawanan paling ada beberapa tempat yang ada pendukung dari 3 calon itu, Tangsel terutama. Tapi kalau kita lihat petanya kemarin kita sudah diskusi intensif sekali hampir dua hari sekali dengan Polres Tangsel dan Polres Depok kita relatif optimis bahwa akan aman," katanya.
Dalam pengamanan penyelenggaran Pilkada di kedua wilayah tersebut. Pihaknya juga telah melakukan penambahan personil yang diperkirakan mencapai 700 orang.
"Kami beri kekuatan pasukan tambahan dari Polda masing masing sebanyak hampir 500 anggota, ditambah dengan jadi hampir 700 saya kira untuk tiap Polres ini, sudah mencukupi saya kira. Dan besok kita akan lakukan asistensi penuh di Depok dan Tangsel. Saya berharap semua berjalan lancar," katanya.