Suara.com - Pemerintah diakui memiliki dua pilihan terkait kebutuhan adanya fasilitas wisma atlet yang akan digunakan untuk Asian Games XVIII tahun 2018 di Jakarta-Palembang.
"Pemerintah masih pada rencana awal membangun 10 menara wisma atlet di Kemayoran. Saat ini pemerintah telah melakukan telaah, Kementerian Keuangan juga telah menyetujui dan memberikan dukungan," kata Menteri Sekretariat Negara (Mensesneg) Pratikno, seusai rapat koordinasi persiapan penyelenggaraan Asian Games XVIII di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Jakarta, Senin (7/12/2015).
Selain tetap dengan rencana pembangunan wisma atlet yang terdiri dari 5.400 unit kamar, pemerintah menurut Pratikno, telah menyiapkan pilihan lain. Pilihan kedua itu adalah mengalihkan fungsi rusunawa dan rusunawi di Blok C2 dan C3 menjadi wisma atlet.
"Rusunwa ini dibangun oleh Kementerian Pembangunan Umum dan Perumahan Rakyat. Saat ini pembersihan lahan telah dilakukan. Saya harap semua pihak dapat bekerja sama," katanya.
Pratikno mengatakan, pembangunan wisma atlet tersebut telah didiskusikan dengan BPKP dan juga Kejaksaan Agung. Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani mengatakan bahwa semuanya harus tetap berjalan sesuai jadwal.
"Kita tetap memantau kondisi lapangan. Kita meninjau ulang rangka utama dari perhelatan Asian Games tersebut, seperti berapa negara yang hadir, cabang olahraganya, dan lainnya," kata Puan.
Persiapan tempat pertandingan, termasuk renovasi Gelora Bung Karno, dan pembangunan wisma atlet Kemayoran, disebut tengah dalam tahap persiapan administrasi. Persiapan itu baik terkait dokumen perencanaan program dan kegiatan dalam APBN dan APBD, maupun terkait dengan administrasi status hukum dari aset yang akan dibangun. [Antara]
Untuk Wisma Atlet Asian Games 2018, Pemerintah Punya Dua Pilihan
Arsito Hidayatullah Suara.Com
Selasa, 08 Desember 2015 | 06:16 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Starting XI Timnas Indonesia Saat Meraih Kemengan Pertama Atas Jepang
11 November 2024 | 15:41 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI