Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) akan melakukan kunjungan ke Rusia dalam waktu dekat ini. Berdasarkan jadwal dari keseketariatan MKD, kunjungan itu akan dilakukan pada 13-19 Desember.
Wakil Ketua MKD Dasco Sufmi Ahmad membenarkan agenda tersebut. Namun dia menyebut, agenda tersebut masih tentatif.
"Itu belum pasti," kata Wakil Ketua MKD Dasco Sufmi Ahmad yang hendak ke toilet di sela sidang, Kamis (3/12/2015).
Meski ada kunjungan ini, jadwal persidangan MKD tidak terganggu. Saat ini, MKD tengah menangani kasus Ketua DPR Setya Novanto yang diduga mencatut nama Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) dalam perpanjangan kontrak PT Freeport Indonesia.
"Nggak lah," ujar Politisi Gerindra ini.
Dasco menerangkan, kunjungan ini dilakukan untuk mempelajari kerja organisasi etik di parlemen Rusia. Namun, destinasi itu bisa berubah bila dirasakan Rusia kurang tepat.
"Tapi kita nggak mau disebut hanya sekedar jalan-jalan saja," tambah dia.
Dia pun memastikan, kunjungan ini hanya akan dilakukan oleh Anggota dan Pimpinan MKD. Dia memastikan anggota DPR lainnya, termasuk pimpinan DPR tidak akan ikut.