Suara.com - Direktur Utama PT. Pelindo II, R.J Lino memenuhi panggilan rapat Panitia Khusus Angket Pelindo II DPR, dengan didampingi beberapa pejabat di BUMN tersebut.
Berdasarkan pantauan, dalam rapat itu juga telah hadir Oversight Committe (OC) Pembangunan Kalibaru dan Perpanjangan Kontrak Terminal Peti Kemas Jakarta (JICT) Erry Riyana.
Selain itu, hadir Komisaris Utama PT Pelindo II Tumpak Panggabean, mantan Komisaris Utama PT Pelindo II Lucky, Dirut JICT Dani Rusli dan Wakil Dirut JICT Riza Erivan dan beberapa petinggi PT Pelindo II serta JICT.
Pansus Pelindo II memanggil RJ Lino dalam rapat pansus yang akan membahas dugaan pelanggaran-pelanggaran yang terjadi di PT Pelindo II dan JICT.
Rapat dimulai Kamis (3/12/2015) pada pukul 16.15 WIB setelah Pansus mendapatkan keterangan dari tiga konsultan keuangan PT Pelindo II yakni Financial Research Institute (FRI), Deutch Bank dan Bahana Sekuritas.
Sebelum rapat dimulai, Ketua Pansus Pelindo II, Rieke Diah Pitaloka mengambil sumpah para narasumber dan saksi. (Antara)
Hari Ini Lino Penuhi Panggilan Pansus Pelindo II
Adhitya Himawan Suara.Com
Kamis, 03 Desember 2015 | 16:50 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Dijebloskan Ke LP Cipinang, RJ Lino Wajib Bayar Denda Pidana Rp 500 Juta
04 November 2022 | 10:58 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI