Kepala Polisi Sektor Menteng Komisaris Polisi Dedy Tabrani mengatakan polisi siap melakukan pengamanan demonstrasi buruh yang berkumpul di Tugu Proklamasi yang menolak PP No 78 Tahun 2015 Tentang Pengupahan.
" Pengamanan hari ini di lakukan oleh kepolisian dari Polda Metro Jaya, Polres, Polsek, dan Tentara Nasional Indonesia," kata Dedy, Jumat (20/11/2015)
Dedy juga menyampaikan banyak petugas yang turun menjaga demonstrasi buruh ini. " Petugas yang menjaga keamanan hari ini kami turunkan 800 personil gabungan dari Polda,Polres, Polsek dan TNI." Kata Dedy.
Lebih lanjut, dedy mengungkapkan jika para demonstran tidak mengikuti peraturan bahwa demonstrasi harus selesai pukul 18.00 WIB, pihaknya siap melakukan pembubaran secara paksa.
" Jika tidak mengikuti kami akan bubarkan sesuai standart operasional prosedur yang berlaku," kata Dedy saat ditemui di Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat, Jumat (21/11/2015).
Dedy juga menyampaikan ada 1000 buruh yang diperkirakan tiba di tugu Proklamasi .
" Rencana ada 1000 buruh yang akan turun ke jalan. Aksi ini akan kami jaga sesuai protap agar tidak terjadi kericuhan," kata Dedy.
Mengenai Arus lalu lintas Dedy juga menyampaikan kami sudah siapkan "Jika terjadi kemacetan Kami akan melakukan pengalihan arus lalu lintas jika mereka memakai salah satu badan jalan," kata Dedy.