Suara.com - Siswi SMP yang masih berusia 12 tahun, Adinda Anggia Putri ditemukan tewas di area Perhutani Petak 17, RPH Tenjo, Desa Pangaur, Kecamatan Jasinga, Kabupaten Bogor. Sebelumnya, Putri memang tidak pulang berhari-hari.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Polisi Mohammad Iqbal mengatakan keberadaan Putri yang tak diketahui itu berdasarkan keterangan pihak keluarga. Keluarga melaporkan hilangnya Putri ke Polda Metro Jaya pada Rabu (28/10/2015) malam.
"Keluarga korban lapor semalam. Menurut keluarga, korban hilang sudah beberapa hari," kata Iqbal di Mapolda Metro Jaya, Kamis (29/10/2015).
Dikatakan Iqbal jika Adinda yang merupakan warga Jalan Bendungan Jatiluhur Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat itu memang sering keluar rumah. Itu didapat dari pengakuan pihak keluarga.
Saat ini polisi masih mencari teman dekat korban yang diduga sering bermain dengan korban.
"Kita juga masih mencari beberapa saksi kuat mengenai korban, sering jalan ke mana, sama siapa," kata Iqbal.
Saat ini Polda Metro Jaya tengah bekerja sama dengan Polrestro Bogor untuk melakukan penyelidikan terkait kasus tersebut. Diduga Adinda yang merupakan siswi sekolah di MTs Al-Mubarak Jatiluhur, Jakarta Pusat itu meninggal dunia akibat tindakan kekerasan.