Suara.com - Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Luhut Binsar Pandjaitan, hari ini, Kamis (22/10/2015) menggelar rapat bersama beberapa menteri dan pejabat negara untuk membahas penanganan kebakaran hutan dan kabut asap di kawasan Sumatera dan Kalimantan.
Pada pertemuan tersebut, Luhut menjelaskan mengenai kondisi terkini soal kebakaran hutan yang ada di beberapa daerah.
"Berdasarkan Citra Satelit per hari ini kondisi api di lahan gambut sudah menyebar hampir di 10 hingga 15 meter di bawah," kata dia.
Rapat yang digelar tertutup ini dihadiri oleh Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki, Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa, Menteri Pendidikan kebudayaan Anies Baswedan, Menteri Riset dan Teknologi M. Nasir. Selain itu Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi, Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Andi Eka Sakya, juga tampak hadir dalam rapat tersebut.
Menurut informasi yang dihimpun, rapat lanjutan ini membahas mengenai dampak kebakaran dan kabut asap bagi kesehatan dan pendidikan. Hingga berita ini diturunkan rapat internal tersebut masih berlangsung.
Menkopolhukam Gelar Rapat Internal Bahas Kabut Asap
Kamis, 22 Oktober 2015 | 09:35 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
PLN Indonesia Power Kerahkan Personel Hingga Peralatan Untuk Atasi Kebakaran Hutan dan Lahan
28 Oktober 2023 | 06:48 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI