Suara.com - Pemerintah Indonesia akan menyewa sebanyak 15 pesawat terbang atau helikopter untuk memadamkan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang terjadi di beberapa titik di Indonesia. Hal tersebut merupakan bentuk upaya pemerintah dalam mengurangi luas kebakaran hutan.
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Luhut Pandjaitan mengaku telah mendapatkan persetujuan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal penyewaan pesawat untuk memadamkan api di hutan Indonesia yang terbakar.
"Kita bilang tadi, Pak Presiden kasih persetujuan kita sewa. Kita menyewa 15 pesawat terbang lagi," ujarnya, usai menjadi pembicara di Hotel Aryaduta, Jakarta Pusat, Rabu (21/10/2015).
Setidaknya menurut Luhut, ke-15 pesawat terbang tersebut diharapkan mampu mengatasi kebakaran hutan yang terjadi di daerah Sumatera Selatan dan Kalimantan Tengah.
"Paling tidak untuk mengatasi di Sumatera Selatan, Kalimantan Tengah, dan beberapa daerah lagi. Kita mau menambah 15 pesawat terbang untuk memadamkan," jelas Luhut.
Ketika ditanya besarnya dana yang dianggarkan untuk menyewa 15 pesawat tersebut, Luhut masih enggan menjelaskan. Ia hanya memberikan "kode" soal besaran anggaran untuk menyewa 15 pesawat itu, yang menurutnya tidak mencapai angka triliunan rupiah.
"Ya, kita lihat cukup besar (anggarannya), tapi nggak (sampai) triliunan," pungkasnya.
Presiden Jokowi Setuju Sewa 15 Pesawat untuk Padamkan Karhutla
Rabu, 21 Oktober 2015 | 14:04 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Kebakaran Lahan di Gunung Rinjani, Jalur Pendakian Senaru Ditutup Sementara
14 November 2024 | 19:00 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
News | 20:39 WIB
News | 20:34 WIB
News | 19:57 WIB
News | 19:56 WIB
News | 19:49 WIB
News | 19:41 WIB