Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) pagi ini meresmikan pembukaan Trade Expo Indonesia (TEI) ke-30 di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran Jakarta, Rabu (21/10/2015).
Acara yang berlangsung pukul 10.00 WIB tersebut, Presiden didampingi oleh Menteri Perdagangan Thomas Lembong, Menteri Pariwisata Arief Yahya, Menteri Perindustrian Saleh Husin, Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saefulloh, kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Franky Sibarani, serta sejumlah pejabat lainnya, para duta besar negara sahabat dan pengusaha dalam dan luar negeri.
Acara yang diselenggarakan oleh Kementerian Perdagangan ini selama lima hari, yakni mulai hari ini hingga 25 Oktober 2015 itu diikuti 2.000 peserta.
Pada event akbar ini Kementerian Perdagangan menargetkan mampu mendatangkan 14 ribu pengunjung dari 118 negara, meski kondisi perekonomian sedang tidak stabil saat ini.
Pada 13 Oktober 2015, tercatat sudah sekitar 1.761 peserta dari 69 negara yang menjadi peserta Trade Expo ke-30, dengan total 3.139 dari 111 negara.
Beberapa negara besar yang telah mendaftar yakni India, Bangladesh, Arab Saudi, dan Malaysia.