Pembunuhan Biadab Ibu dan Anak Diduga Dilatari Utang Piutang

Selasa, 13 Oktober 2015 | 18:53 WIB
Pembunuhan Biadab Ibu dan Anak Diduga Dilatari Utang Piutang
Rumah korban pembunuhan, Yoel Immanuel (5) dan ibunya, Dayu Priambarita (45), di Perumahan Aneka Elok, Blok A 13, Cakung, Jakarta Timur. [suara.com/Muhamad Ridwan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sampai hari ini, Selasa (13/10/2015), motif pembunuhan terhadap ibu dan anak, Dayu Priambarita‎ (45) dan Yoel Immanuel (5)‎, di Perumahan Aneka Elok, Kelurahan Penggilingan, Kecamatan Cakung, Jakarta Tim‎ur, belum terungkap.

Anggota polisi bernama Berry menduga motif pembunuhan tersebut didasari utang piutang.

"Pembunuhan ini menguat kepada motif utang piutang," kata Berry saat ditemui di Perumahan Aneka Elok.

Tadi, sejumlah penyidik mendatangi tempat usaha suami korban, Heno Pujoleksono, untuk melengkapi data.

"Polisi sektor wilayah yang datang ke mebel tempat kerja suami korban mencari informasi dan juga barang bukti," kata Berry.

Kasus pembunuhan biadab tersebut terjadi pada Kamis, (8/10/2015). Orang yang pertamakali menemukan korban adalah Heno.

Sudah 21 orang yang diperiksa dalam kasus tersebut, satu di antaranya Heno.

REKOMENDASI

TERKINI