Suara.com - Dua orang sahabat karib meninggal dunia dalam sebuah kecelakaan mobil tragis di Jarvis Brook, East Sussex, Inggris, beberapa waktu yang lalu. Detik-detik terjadinya kecelakaan terekam lewat kamera ponsel salah satu korban.
Rekaman yang dirilis pihak keluarga memperlihatkan perjalanan kedua lelaki tersebut, Kyle Careford, (20), dan Michael Owen, (21) menyusuri sebuah jalanan pedesaan dengan sebuah mobil. Dalam video, terdengar salah satu dari mereka menyebutkan bahwa mereka memacu mobil hingga kecepatan 144 kilometer per jam.
Beberapa detik kemudian, rekaman itu hanya menampilkan gambar hitam. Terdengar pula suara benturan keras.
Setelah itu, terdengar suara seorang perempuan yang mengatakan akan mengeluarkan mereka dari mobil. Si perempuan juga menyebut bahwa ada mobil ambulans yang tengah menuju ke lokasi. Namun, semua terlambat, kedua lelaki itu meninggal dunia di lokasi.
Kecelakaan itu terjadi di Sussex, bulan April silam. Mobil yang dinaiki Kyle dan Michael menabrak dinding sebuah gereja di wilayah tersebut.
Setelah beberapa bulan, pihak keluarga baru bersedia merilis rekaman detik-detik insiden itu kepada publik. Rekaman tersebut dibuat dengan ponsel milik Michael.
"Saya tidak mengerti mengapa anak-anak itu melakukan hal tersebut, namun saya menyalahkan mereka atas keputusan yang mereka ambil malam itu," kata Kat, ibunda Michael.
Keluarga memutuskan merilis rekaman tersebut sebagai peringatan bagi anak-anak muda lain supaya tidak mengalami hal yang dialami anaknya.
"Jika ini bisa menghentikan orang lain untuk melakukan kesalahan yang sama, maka ada baiknya menunjukkan video ini. Saya berharap ini berdampak pada anak-anak muda dan membuat mereka melihat bahwa kesenangan bisa membawa konsekuensi yang amat buruk," terang Kat.
"Saya ingin menyampaikan kepada anak-anak muda di luar sana untuk memperhatikan dan menyadari bahwa kalian rapuh dan menyadari betapa berharganya nyawa kalian bagi kalian sendiri dan orang di sekitar kalian. Saya ingin para pengemudi muda untuk mempertimbangkan betapa buruk pengaruhnya bagi keluarga dan orang-orang tercinta yang mereka tinggalkan," sambungnya.
Kyle dan Michael mengenakan sabuk pengaman saat tabrakan terjadi. Hasil pemeriksaan menunjukkan, mereka mengkonsumsi obat-obatan ilegal.
Kyle tidak memiliki asuransi jiwa dan tidak memiliki surat izin mengemudi. Ia mengemudikan mobil milik Michael. (Metro)