Suara.com - Seorang perempuan pengendara sepeda motor membuat heboh warga Guangdong, Cina. Setelah nyaris menabrak mobil sedan di perempatan lampu merah, tepat di tengah persimpangan jalan yang sibuk arus lalulintas, wanita tersebut turun dari motor skuter yang dikendarainya. Hanya berselang beberapa saat, ia kemudian naik ke atas mobil sedan yang nyaris ia tabrak.
Seperti dilaporkan shanghaiist, Minggu (4/10/2015), dengan perlahan, ia naik ke atas mobil sedan melalui kap depan, dan dengan mudah ia berdiri persis di atas atap mobil sedan berwarna hitam. Wanita setengah baya, mengenakan baju hitam pendek tersebut kemudian menari. Tentu saja, aksi ini membuat heboh persimpangan jalan yang tengah sibuk arus lalu lintas. Apalagi, aksi tersebut dilakukan pada jam sibuk, pukul 7.00 pagi.
Belum diketahui alasan perempuan tersebut nekad naik di atas mobil kemudian menari-nari. Saksi mata mengatakan, setelah hampir menabrak mobil sedan, dan saat wanita mulai naik ke atas mobil, masyarakat yang melihat aksi tersebut berharap pengemudi mobil keluar dan protes. Anehnya, pengemudi sedan tetap diam di dalam mobil di tengah jalan dan membiarkan wanita tersebut menari-nari menarik perhatian warga.
Akiibat aksi nekad perempuan tersebut, lalu lintas di perempatan macet. Banyak masyarakat menyaksikan aksi wanita itu, termasuk merekam mengunakan kamera ponsel.
Setelah wanita tersebut turun, mobil sedan kembali melaju pelan. Namun aksi perempuan tersebut berlanjut. Ia tiba-tiba berjalan persis di tengah persimpangan dan berbaring di tengah jalan. Aksi berbaring di tengah persimpangan ini baru berakhir 10 menit kemudian setelah polisi datang dan membawanya ke kantor polisi. (shanghaiist)