Kapolri: Akan Kami Tangkap Lakon Utama Pembunuh Salim Kancil!

Rabu, 30 September 2015 | 07:28 WIB
Kapolri: Akan Kami Tangkap Lakon Utama Pembunuh Salim Kancil!
Kapolri Jenderal Badrodin Haiti [suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Tim dari Wadir Reskrim Polda Jatim turun ke Lumajang sebagai bentuk upaya keseriusan polisi dalam menangani kasus itu. Kalau ditemukan cukup bukti dan keterangan saksi yang kuat, maka tersangka bisa bertambah," katanya dikutip dari Antara.

Sementara Kapolres Lumajang AKBP Fadly Munzir Ismail saat memberikan keterangan kepada sejumlah wartawan mengatakan sebanyak 18 orang yang sudah ditetapkan sebagai tersangka memiliki peran masing-masing dalam penganiayaan dan pembunuhan korban.

"Peran mereka banyak, ada yang mengajak, memerintahkan, memukul, hingga menyetrum, dan penyelidikan akan terus berkembang hingga kepada otak penganiayaan itu," tuturnya.

Ia mengimbau masyarakat untuk mempercayakan kasus tersebut kepada aparat kepolisian dan tidak main hakim sendiri atas kejadian itu karena Polres Lumajang dengan dibantu Polda Jatim benar-benar serius mengusut tuntas kasus tersebut.

"Kasus ini menjadi atensi dari Kapolri, sehingga beliau memerintahkan kepada kami melalui Kapolda Jatim untuk serius dan tidak main-main dalam menangani kasus penganiayaan dan pembunuhan di Lumajang," katanya.

BERITA MENARIK LAINNYA: 

Usai Pembunuhan Biadab Salim Kancil, Warga Desa Masih Diancam

PDIP Dirikan Sekolah Calon Kepala Daerah di Yogyakarta

Pacaran dan Curi Kondom, Remaja Putri Dibunuh Ayahnya saat Tidur

Percepat Cari Jenazah Korban Mina, Pemerintah Bentuk Tiga Tim

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI