Suara.com - Menteri Komunikasi dan Informasi Rudi Antara mengatakan Kemenkominfo sedang melakukan pembenahan dan pembentukan standarisasi keamanan akses dunia maya.
"Yang bisa kami lakukan adalah membuat standarisasi tentang keamanan di dunia maya," kata Rudi di DPR, Selasa (29/9/2015).
Hal itu dikatakan Rudi saat disinggung tentang Badan Cyber Nasional yang akan dibentuk pemerintah di bawah koordinasi Kementerian Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan.
Standarisasi, katanya, bisa digunakan untuk sektor strategis dalam penggunaan teknologi informasi, seperti, transportasi dan energi.
"Kami fokus pada standarisasi-standarisasinya kalau nanti jadi badan (cyber nasional) nggak apa-apa," kata dia.
Pembentukan Badan Cyber Nasional, katanya, perlu koordinasi dengan Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
"Ini perlu ditangani serius, apakah perlu pembentukan badan atau tidak. Kemenkominfo sudah dilibatkan dan ujung-ujungnya di bawah koordinasi Menkopolhukam," kata dia.