Oknum BNN Diduga Terlibat Peredaran Narkoba

Laban Laisila Suara.Com
Rabu, 23 September 2015 | 04:15 WIB
Oknum BNN Diduga Terlibat Peredaran Narkoba
Bnn2
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penyidik Polres Metro Tangerang dan Polda Metro Jaya mengembangkan oknum Badan Narkotika Nasional (BNN) Iptu A yang mengonsumsi dan diduga terlibat peredaran narkoba.

"Proses internal (BNN) tidak saya komentari namun Polda Metro Jaya sedang mengembangkan," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Mohammad Iqbal di Jakarta, Selasa (22/9/2015)

Iqbal mengataka,  adanya oknum BNN diduga menggunakan narkoba itu terungkap saat anggota Polres Metro Tangerang menangkap salah satu tersangka narkoba.

Tersangka kasus narkoba itu menyebutkan nama oknum BNN tersebut sehingga polisi menggeledah rumahnya.

"Kita cek rumahnya tidak didapatkan (narkoba) tapi tes urine positif," ungkap Iqbal.

Iqbal belum dapat memastikan oknum BNN itu sebagai pemakai atau pengedar narkoba, namun hasil tes urine menunjukkan positif.

Sebelumnya, petugas Polres Metro Tangerang meringkus dua tersangka dengan barang bukti 10 paket sabu-sabu.

Para tersangka itu menyebutkan keterlibatan Iptu A yang merupakan seorang perwira kepolisian yang bertugas di BNN.

Polisi telah menetapkan status tersangka terhadap Iptu A terkait dugaan kasus narkoba.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI