Eva Kusuma Sundari Akan Gantikan Pramono Anung di DPR

Selasa, 22 September 2015 | 03:15 WIB
Eva Kusuma Sundari Akan Gantikan Pramono Anung di DPR
Pramono Anung (jaket hitam) [suara.com/Adrian Mahakam]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sekretaris Kabinet Pramono Anung berharap Pergantian antar waktu (PAW) dirinya di DPR bisa dilakukan secepatnya. Saat dilantik menjadi Sekretaris Kabinet, Pramono mengaku sudah bersurat ke DPR dan DPP PDI Perjuangan mundur menjadi anggota DPR.

Bahkan, politisi PDI Perjuangan ini akan membantu membuat surat Keputusan Presiden (Kepres) untuk proses pergantian di DPR ini.

"Mudah-mudahan semakin cepat semakin baik, kalau suratnya sudah masuk nanti akan saya bantu kepresnya ‎supaya prosesnya lebih cepat," ujar Pramono usai rapat dengan Komisi II DPR, Senin malam (21/9/2015).

Dia mengungkapkan, politisi PDI Perjuangan Eva Kusuma Sundari sudah siap menganggantikannya di DPR. Dia pun berharap, proses PAW ini bisa dilakukan sesegera mungkin dan meringankan bebannya dari desakan publik.

"Saya mendengar kemarin yang mem-PAW saya ‎sudah diputuskan yaitu saudari Eva Sundari dan mudah-mudahan prosesnya jangan terlalu lama supaya tidak menjadi beban bagi saya pribadi karena saya sudah menjadi seskab sehingga jangan sampai kemudian ada pertanyaan dari publik mengenai lamanya proses ini," ujar Politisi PDI Perjuangan ini.

Selain dirinya, ada dua nama kader PDI Perjuangan yang belum di PAW lantaran pindah kerjaannya masuk kabinet Presiden Joko Widodo. Yaitu, Menteri Kordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani dan Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo.

 Pramono mengaku tidak tahu proses PAW kedua orang ini. Namun, dia menyerahkannya kepada partai.

"Itu urusan partai," ujar dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI