Suara.com - Sejak menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Rizal Ramli terus menjadi sorotan dari berbagai kalangan. Hal tersebut lantaran banyak pernyataan-pernyataan yang diucapkannya selama menjadi menteri sangat kontroversial.
Namun, ketika ditemui usai acara Simposium Keamanan Maritim Internasional di Hotel Borobudur, Jakarta, Rabu (16/9/2015), ada kejadian yang menarik yang dilakukan oleh mantan menteri perekonomian era Abdurahman Wahid ini.
Ketika Rizal dicecar beberapa pertanyaan oleh awak media terkait kasus Pelindo II dan komitmen Saudi Aramco yang akan membangun kilang minyak di Indonesia, Rizal malah merayu beberapa wartawan yang saat itu kebayakan perempuan.
"Cukup adek, Cukup ya sayang. Fokus sama pertemuan angkatan laut ini saja dulu," kata Rizal yang terus berjalan menuju lobby hotel.
Tak menghiraukan pernyataan Rizal, para wartawan pun terus mencecar Rizal dengan berbagai pertanyaan. Rizal diam seribu bahasa dan hanya melemparkan senyuman ke awak media.
Namun ketika sesampainya di Lobby, Rizal kembali merayu para wartawan agar dirinya tidak terus dicecar pertanyaan yang diluar konteks angkatan laut.
"Udah ya. Terima kasih. Ini wanita-wanita semua, agresif dan cantik semua," katanya sambil tertawa dan masuk ke dalam mobil dinasnya.