"Saat ini sekitar 23 anggota jamaah Indonesia masih dalam perawatan di rumah-rumah sakit Arab Saudi, dan sebanyak 18 jamaah korban luka telah kembali ke pemondokan masing-masing," katanya.
Musibah derek (crane) jatuh berawal dari hujan deras disertai angin kencang pada Jumat (11/9) sore yang menimpa jamaah yang ada di sekitar Masjidil Haram, Mekkah itu.
Dari jumlah korban yang ada tercatat jamaah asal Embarkasi Surabaya yakni dua korban tewas dan lima korban luka. Dua korban luka adalah Masadi Saiman Tarimin (Kloter SUB 38) dan Siti Rukayah Abdu Samad (Kloter SUB 39).
Untuk lima korban luka yakni Hasan Mansur Ahmad (Kloter SUB 10 dari Dusun Krajan, Desa Manggisan, Kecamatan Tanggul, Jember); dan Murodi Yahya Kasani (Kloter SUB 1 dari Klagen Barat, Magetan). Khusus korban luka asal Jember diduga mengalami asma bukan karena musibah derek itu.
Nama korban luka selanjutnya adalah Nuruddin Baasith Sujiyono (Kloter 21 dari Dukuh Jelidro, Kelurahan Sambikerep, Kota Surabaya); Sainten Said Tarub (Kloter 15 dari Segodorejo, Jombang); dan Isnainy Fadjarijah Abdul Djumali (Kloter 21 dari Jl Pangeranan Asri, Desa Parenganan, Bangkalan). (Antara)