Suara.com - Seorang perempuan asal Cina harus menjalani operasi setelah dicurigai mencuri perhiasan senilai Rp4,2 miliar dengan cara menelannya. Perempuan bernama Jiang Xulian, 39 tahun, ditangkap aparat saat bersama pasangannya di bandara Suvarnabhumi, Bangkok saat akan kembali ke negaranya.
Proses pembuktian sempat berlangsung lama karena Jiang menolak mengakui sebagai pencuri dan mengaku tidak bersalah. Jiang bersikeras hanya sebagai wisatawan dan hendak pulang ke negaranya usai dari liburan. Namun, ia sulit mengelak saat polisi melakukan scan dan menemukan berlian di usur besarnya.
Semula, ia diberi obat yang dapat memperlancar buang air besar, namun usaha tersebut gagal. Pihak berwenang kemudian memutuskan untuk melakukan operasi. Hanya dibutuhkan waktu 12 menit untuk mengambil berlian dari usus besarnya, dan perempuan tersebut selanjutnya menjalani pemulihan di sebuah rumah sakit.
Jiang terungkap mencuri berlian dari sebuah stand pameran perhiasan di Bangkok dengan cara menukar berlian asli dengan berlian palsu, Kamis (10/9/2015). Namun, aksinya diketahui karena terekam kamera CCTV yang dipasang di area pameran.
Atas perbuatannya, Jiang gagal pulang ke Cina dan akan menghadapi sidang pengadilan. Jiang menghadapi ancaman hukuman hingga 3 tahun penjara . (dailymail).
BACA JUGA:
Mantan Ibu Negara Prancis Jadi "SPG" Ford
Perampok Terkonyol Ini Minta Uang Ditransfer ke Rekeningnya
Sadis, Pria Depresi Bunuh Ipar, Lukai Istri dan Mertua
7 Tipe Orang Dalam Suatu Tongkrongan