Suara.com - Presiden Joko Widodo mengucapkan belasungkawa atas peristiwa kecelakaan crane di Masjidil Haram, Mekah, yang terjadi Jumat sore (11/9/2015), sekitar pukul 17.45 waktu setempat.
Dikabarkan dua jamaah haji perempuan asal Indonesia tewas dalam kejadian tersebut dan puluhan lainnya luka-luka.
Pernyataan belasungkawa disampaikan oleh Jokowi saat memberikan keterangan pers di Istana Raja Faisal, Jeddah, Sabtu dini hari (12/9/2015) waktu Jakarta.
Berikut pernyataan Presiden Jokowi:
Saya dan rombongan baru saja tiba di Jeddah untuk lakukan kunjungan kenegaraan atas undangan Yang Mulia Raja Salman bin Abdul Aziz. Dari situ saya dapat kabar ada angin kencabg termasuk di Masjidil Haram dan pondokan pukul 11.30.
Badai mengakibatkan crane untuk pembangunan dan perluasan Masjidil Haram patah dan runtuh dan menimpa jemaah yang sedang thawaf.
Diantara menimpa jemaah kita dari Indonesia. Saya sampaikan duka cita mendalam kepada para korban termasuk warga kita dari Indonesia.
Saya telah meminta Amirul Hajj pantau perkembangan dan beri bantuan seoptimal mungkin bagi seluruh korban.
Demikian. Terima kasih.