Jalan Otista III Jakarta Akan Ditutup karena Proyek Sodetan

Jum'at, 11 September 2015 | 17:08 WIB
Jalan Otista III Jakarta Akan Ditutup karena Proyek Sodetan
Presiden RI Joko Widodo meninjau sejumlah proyek normalisasi dan sodetan di sepanjang Sungai Ciliwung Jakarta, Rabu (18/2). [Setpres]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta kembali akan melanjutkan pekerjaan sodetan Kali Ciliwung ke Kanal Banjir Timur, Jakarta Timur. Maka ada ruas jalan yang akan ditutup total.

Mulai Sabtu (12/9/2015) besok sampai 30 Oktober 2015 ruas Jalan Otista III, Jakarta Timur akan ditutup selama proses pengerjaan. Itu dikatakan Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta Andri Yansyah melalui keterangan tertulisnya, Jumat (11/9/2015).

"Yang pasti nanti setelah pekerjaan selesai, pengaturan lalu lintas kembali seperti semula," kata Andri.

Andri menerangkan, pihaknya juga telah melakukan koordinasi dengan Dirlantas Polda Metro Jaya terkait pengaturan lalu lintas alternatif bagi warga.

Kepada pengguna jalan yang biasa melewati jalan itu atau dari arah Timur yang akan menuju arah Barat dialihkan melalui Jalan DI. Panjaiatan – Jalab Otista III – Jalan Kebon Nanas Selatan I – Jalan Kebon Nanas Selatan II – Jalan Otista III – dan seterusnya.

Sedangkan pengguna jalan dari arah Barat yang akan menuju Timur melalui Jalan Otista Raya – Jalan Otista III – Jalan Kebon Nanas Utara – Jalan Kebon Nanas Utara II – Jalan Panti Asuhan – Jalan Otista III – dan seterusnya. Ia juga meminta kepada setiap pengguna jalan untuk bisa mematuhi rambu-rambu lalu lintas yang ada.

"Dihimbau kepada pengguna Jalan agar dapat menyesuaikan pengaturan lalu lintas yang ditetapkan, mematuhi rambu – rambu lalu lintas, petunjuk petugas di lapangan dan mengutamakan keselamatan di jalan," jelas Andri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI