Kernet Kopaja Pembunuh "Timer" Diringkus Polisi

Ruben Setiawan Suara.Com
Jum'at, 04 September 2015 | 02:07 WIB
Kernet Kopaja Pembunuh "Timer" Diringkus Polisi
Ilustrasi. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Petugas Polsek Metro Kebayoran Baru Jakarta Selatan menangkap seorang kernet Kopaja Mukamar alias Umar (35) yang diduga membunuh "timer" Angger Budi Santoso.

"Motif pelaku membunuh korban karena kesal kerap meminta uang," kata Kapolsektro Kebayoran Baru Komisaris Polisi Ary Purwanto di Jakarta, Kamis.

Ary mengungkapkan pelaku berjumlah empat orang berprofesi sebagai kernet Kopaja, namun tiga pelaku lainnya yakni Siregar, Kiki dan Farhan masih buron.

Dia mengatakan polisi akan memeriksa tersangka Mukamar guna memburu tiga pelaku lainnya yang masuk daftar pencarian orang (DPO) itu.

Kapolsektro itu menjelaskan kejadian berawal saat korban meminta uang kepada beberapa kernet Kopaja kemudian para pelaku mendatanginya di Jalan Pattimura Jakarta Selatan pada 19 Maret 2015.

Para pelaku menarik dan mengeroyok korban yang berada di atas Kopaja karena kesal diminta uang.

Ary menyatakan salah satu pelaku menusuk korban pada bagian perut menggunakan pisau lipat hingga tewas.

"Korban dikeroyok di depan istrinya," tutur Ary.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI