Adhyaksa Nostalgia Gara-gara Pramuka Bisa Jadi Menpora

Siswanto Suara.Com
Kamis, 03 September 2015 | 18:30 WIB
Adhyaksa Nostalgia Gara-gara Pramuka Bisa Jadi Menpora
Ketua Kwartir Nasional Adhyaksa Dault [suara.com/Nur Habibie]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Kwartir Nasional Adhyaksa Dault mengaku senang dengan penyelenggaraan Indonesia Scout Challange karena acara ini bisa membuat kegiatan Pramuka lebih dikenal generasi muda.

"Ikut Pramuka itu bisa buat kita menjadi disiplin dalam keseharian hidup kita, biar kita menghargai waktu," kata Adhyaksa di Jakarta, Kamis (3/9/2015).

Adhyaksa bercerita karena ikut kegiatan Pramuka dia berhasil menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga dan memimpin sejumlah organisasi.

"Saya pas ikut Pramuka waktu dulu sampai sekarang, saya bisa menjadi Menpora, KNPI berkat ikut Pramuka," ujarnya.

Penyelenggaraan Indonesia Scout Challange akan menyadarkan kalangan remaja tentang manfaat kegiatan Pramuka.

"Bukan hanya disiplin, tapi juga bisa membuat team work yang lebih kompak lagi," katanya. (Nur Habibie).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI