Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mendukung PT. Perusahaan Listrik Negara (Persero) memasang tarikan transmisi trase. Dengan demikian, ketika terjadi kasus kebakaran gardu induk, jaringan listrik ke rumah warga tidak padam.
"Tapi yang jelas, kita akan dukung PLN untuk membuat tarikan transmisi trase, semua kita dukung. Jadi kita biar saling terinterkoneksi. Tujuannya kalau sampai ada satu yang rusak, dia bisa pakai yang lain," kata Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (3/9/2015).
Pernyataan Ahok terkait dengan kebakaran Gardu Induk PLN Kembangan, Jakarta Barat, Rabu (2/9/2015). Dampaknya, terjadi pemadaman listrik ke sejumlah wilayah di DKI Jakarta sampai Tangerang.
Ahok mengungkapkan jauh hari sebelum kasus kebakaran di Kembangan, PLN sudah mengajukan kerjasama pemasangan tarikan transmisi trase dengan Pemprov DKI.
"Mereka sudah ngajuin ke kita waktu itu, sebelum kejadian mereka sudah ngajuin. Bahwa mereka ingin ada transmisi jaringan dia bangunan. Kalau teknisnya kamu tanya sama dia (PLN)," kata Ahok.