Menyedihkan, Anak Imigran Tewas Tenggelam dalam Pelayaran

Ruben Setiawan Suara.Com
Kamis, 03 September 2015 | 06:05 WIB
Menyedihkan, Anak Imigran Tewas Tenggelam dalam Pelayaran
Tentara Turki mengangkat jenazah bocah imigran yang tewas tenggelam. (Reuters/Nilufer Demir)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang bocah ditemukan sudah tidak bernyawa di tepian pantai Bodrum, Turki, Rabu (2/9/2015) waktu setempat. Bocah kecil tersebut diyakini sebagai salah satu imigran yang tenggelam dalam pelayaran menuju Pulau Kos, Yunani.

Sedikitnya 11 imigran yang diduga berasal dari Suriah tenggelam bersama dua perahu yang mengangkut mereka dari kawasan Turki bagian barat daya. Tujuan para imigran adalah Pulau Kos, Yunani, demikian diberitakan oleh kantor berita Turki, Dogan.

Dogan melansir, sebuah perahu berisi 16 imigran Suriah tenggelam setelah berlayar dari Akyarlar, semenanjung Bodrum. Tujuh imigran tewas. Empat imigran bisa diselamatkan sementara satuan penjaga pantai masih mencari lima orang yang hilang.

Perahu kedua yang mengangkut enam imigran tenggelam setelah angkat jangkar dari Akyarlar menuju Pulau Kos. Tiga anak dan seorang perempuan tenggelam, sementara dua orang lainnya berhasil selamat sampai di tepi pantai berkat bantuan rompi pelampung.

Sebuah foto yang berhasil diambil di tepi pantau Bodrum memperlihatkan seorang tentara Turki mengangkat salah satu jenazah bocah imigran yang tenggelam itu. (Reuters)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI