Suara.com - Wakil Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Pargaulan Butar-Butar menegaskan jika belasan bus Transjakarta yang terbakar di pangkalan Trans Batavia di Terminal Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat, Selasa (1/8/2015) malam merupakan armada yang sudah tidak beroperasi. Armada itu dalam keadaan rusak.
"Kebakaran di Transjakarta kemaren itu, kendaraan yang terbakarnya saat itu dalam keadaan rusak dan diservice," kata dia saat ditemui di Polda Metro Jaya, Rabu (2/9/2015).
Pargaulan belum bisa memastikan penyebab terjadinya ledakan. Termasuk kerugian yang diakibatkan kebakaran itu. Pargaulan memastikan jika operasional Transjakarta akan tetap berjalan.
"Tidak mengganggu operasional karena itu rusak. Tidak tahu sejak kapan rusaknya karena itu yang tahu Transjakarta sebagai operator," kata dia.
Sebelumnya, ada 19 bus Transjakarta terbakar di tempat pemarkiran bus Transjakarta di Rawa Buaya, Jakarta Barat, Selasa (1/9/2015) malam.
Pihak Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Jakarta Barat menyatakan, penyebab kejadian tersebut belum diketahui.
"Petugas kami menghimpun sekitar 19 bus, penyebabnya belum diketahui," kata Petugas Operator Sudin Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penanggulangan Bencana (PB) Jakbar, Noorman, yang dihubungi, Rabu dinihari, di Jakarta.
Noorman mengatakan, identifikasi penyebab kebakaran masih menunggu penyelidikan yang akan dilakukan Kepolisian.