Suara.com - Ledakan keras terjadi di sebuah pabrik bahan kimia di Provinsi Shandong, Cina, demikian disampaikan oleh media setempat, hari Selasa (1/8/2015). Belum ada laporan mengenai jumlah korban jiwa akibat ledakan tersebut.
Ledakan tunggal yang menimbulkan suara keras terjadi di pabrik yang terletak di kawasan Dongying sesaat sebelum Selasa tengah malam. Melalui akun resmi microblogging Weibo, radio setempat mengunggah foto-foto yang memperlihatkan insiden ledakan tersebut.
Belum ada informasi lebih lanjut mengenai ledakan tersebut. Belum ada pula pihak berwajib yang bisa dimintai keterangan.
Peristiwa ini terjadi hanya beberapa pekan setelah ledakan dahsyat yang terjadi di Tianjin. Dua ledakan dahsyat di kota pelabuhan itu menewaskan 145 orang dan melukai ratusan lainnya. (Reuters)