Ahok Ditanya Anak di Ancol: Kenapa Bapak Galak?

Rabu, 26 Agustus 2015 | 12:44 WIB
Ahok Ditanya Anak di Ancol: Kenapa Bapak Galak?
Ilustrasi anak-anak bersama Gubernur Basuki Tjahaja Purnama [Suara.com/Dwi Bowo Raharjo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama memulai aktifitas hari ini, Rabu (26/8/2015), dengan menghadiri acara peringatan Hari Anak Nasional tingkat Provinsi DKI Jakarta yang diselenggarakan pengelola Dunia Fantasi, Ancol, Jakarta Utara.

Acaranya seru. Anak-anak mendapat kesempatan bertanya langsung kepada Basuki atau yang akrab disapa Ahok.

Seorang anak terlihat begitu semangat untuk bicara. Pertanyaannya membuat sebagian orang kaget dan ger-geran.

"Assalamualaikum. Kenapa bapak galak?" kata Alam, anak asal Senen, Jakarta Pusat.

Ahok memang dikenal galak dengan pejabat-pejabat korup. Bahkan, dia pernah memaki-maki dan menyebut kata kotor di televisi. Tentu saja sikap Ahok menimbulkan pro dan kontra.

Mendengar pertanyaan tersebut, Ahok tersenyum, sambil sedikit melucu, dia menjawab.

"Ini Betawi tulen. Bapak harus galak kalau orang curi uang rakyat," kata Ahok yang disambut tepuk tangan hadirin.

Kemudian Ahok mengatakan tentu saja kalau kepada anak-anak, dia tidak akan galak.

"Sama kalian enggak galak-galak. Senyum-senyum kok daritadi. Kamu pasti asli Betawi kayak model bapak, main tabrak aja ngomongnya, betul nggak?" kata Ahok.

Tema peringatan Hari Anak Nasional Tingkat Provinsi DKI yaitu Wujudkan Generasi Penerus Bangsa Berkepribadian dan Berkarakter Positif Melalui Lingkungan dan Keluarga.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI