Ini Prediksi Ahok Tentang Indonesia 10 Tahun Mendatang

Senin, 17 Agustus 2015 | 10:51 WIB
Ini Prediksi Ahok Tentang Indonesia 10 Tahun Mendatang
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). (Suara.com/Bowo Raharjo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengungkapkan keyakinannya bahwa 10 tahun mendatang, Indonesia akan sejajar dengan negara-negara maju di kawasan Asia Tenggara.

Ahok, dalam sambutannya pada Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-70 di Silang Monas Selatan, Jakarta Pusat, Senin (17/8/2015), mengaku siap untuk membantu pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) dalam menjalankan pemerintahan.

"Kita yakin dengan tema Ayo kerja di 70 (HUT ke-70 RI) ini, kita akan bersama pemerintah pusat membantu Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla untuk membawa negara ini di HUT yang ke-80 kita bisa betul-betul sejajar dengan negara di Asia Tenggara ini," kata Ahok.

Mantan Bupati Belitung Timur itu membandingkan pencapaian Indonesia yang sudah 70 tahun merdeka dengan negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura yang baru merdeka setelah Indonesia.

"Jika kita bandingkan dengan Malaysia, Singapura. Dan Singapura di HUT yang ke-50, kemajuan teknologi, nilai mata uang dan pendapatan perkapital, indeks pembangunan manusia kita masih tertinggal jauh," jelas Ahok.

"Tapi kita percaya dengan kerja keras, 10 tahun ke depan kita akan mulai sejajar. Kita memiliki semua, sumber daya alam, sumber daya manusia, kita punya semua," ujar Ahok.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI