Curhat Ahok Pernah Gagal Jadi Paskibraka

Jum'at, 14 Agustus 2015 | 16:19 WIB
Curhat Ahok Pernah Gagal Jadi Paskibraka
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama kukuhkan Paskibrakan DKI Jakarta. (suara.com/Dwi Bowo Raharjo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Semasa muda, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) pernah terlibat di pasukan pengibar bendera (Pasakibra). Namun begitu ikut seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka), dia tidak lolos.

Meski tidak pernah lolos, dia bangga. Lantaran sekarang justru dia yang mengukuhkan Paskibrakan di tingkat DKI Jakarta.

"Dulu saya pingin sekali jadi ikut anggota Paskibraka tapi nggak pernah kepilih, walaupn nggak pernah terpilih sekarang jadi pembinanya, jadi inspektur," kata Ahok.

Ahok mengkuhkan 54 anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka), yang terdiri dari 27 putra dan 27 putri Provinsi DKI Jakarta tahun 2015. Pengukuhan dilakukan di Balai Agung, Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (14/8/2015).

"Saya kukuhkan saudara-saudara sebagai anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka tahun 2015-2016. Saya percaya saudara-saudara dapat melaksanakn tugas dengan sebaik-baiknya dengan penuh tnaggung jawab, dengan senang tiasa tuhan YME memberikan petunjuk untuk melindungi kita semua, Amin," ucap Ahok.

Mantan Bupati Belitung Timur itu juga berharap, para anggota Paskibraka di DKI nasibnya mampu melebihi dari dirinya yang pernah ditolak untuk menjadi anggota Paskibraka.

"Harusnya yang berdiri di sini lebih mungkin menjadi pembina, lebih dari inspektur upacara. Itu harapan kita," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI