Suara.com - Usai dilantik menjadi Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi DKI Jakarta, Iwan Abdullah Ibrahim berjanji menutup tempat-tempat hiburan malam yang pengunjungnya kedapatan mengonsumsi narkoba.
"Target pertama saya cuma mengikuti perintah pimpinan seperti itu. Gubernur (DKI Basuki Tjahaja Purnama) sudah jelas mengatakan, dua kali melakukan pelanggaran langsung tutup," ujar Iwan di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (11/8/2015).
Iwan menyatakan siap menjalankan kebijakan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama yang ingin menjadikan Jakarta antinarkoba.
"Kita cuma melaksanakan kebijakan dan ini perintah dan kita jalankan perintah itu (menutup tempat hiburan yang bermasalah)," Iwan menambahkan.
Iwan mengatakan jajarannya akan digiatkan mengawasi dan razia narkoba.
"Kita ngikutin angin. Kalau barat ke barat timur ya ke timur," katanya.