Suara.com - Perdana Menteri Malaysia Datuk Seri Najib Razak optimistis kalau bangkai pesawat MH370 milik maskapai Malaysia Airlines (MAS) segera bisa ditemukan menyusul temuan terbaru serpihan bagian pesawat nahas yang dinyatakan hilang pada 8 Maret 2014 lalu.
“Sudah lebih dari setahun, tapi masih ada harapan. Selagi ada bukti baru dan petunjuk muncul, Atas kehendak Tuhan kita akan temukan #MH370,” tulis Najib yang diunggah lewat akun resmi Facebooknya hari ini, Kamis (6/8/2015).
Seperti diberitakan, pagi ini Najib telah mengkonfirmasi kalau serpihan pesawat yang ditemukan oleh warga Pulau Reunion di Samudera Hindia adalah bagian dari pesawat MH370 yang mengangkut 239 penumpang dengan rute Kuala Lumpur ke Beijing.
"Tim ahli internasional telah meyakinkan dan menegaskan bahwa puing-puing pesawat yang ditemukan di Pulau Reunion memang dari MH370," kata Najib dalam pernyataannya yang disiarkan televisi Malaysia.
Adapun bagian pesawat yang ditemukan adalah flaperon, atau bagian dari sayap, plastik yang merupakan bagian dari jendela MH370 dan pecahan bagasi yang terbakar.