"Tapi apa dia kembali beraksi sekarang ? Ini akan kita selidiki lagi," ujarnya.
Alasan lain yang menguatkan SH tidak menikah dan berprofesi sebagai penjaja seks, kata dia, pendapatnya yang bertolak belakang dengan pendapat IR. Dari hasil pemeriksaan petugas, IR datang ke ruko tersebut memang untuk mesum. IR juga tak mengenal TMDI sebelumnya.
Untuk memakai jasa SH, katanya, IR mengeluarkan uang Rp150 ribu. Uang tersebut diberikan kepada Sikumis yang diduga berprofesi sebagai germo.
"Jadi apanya yang nikah? Si IR ngaku udah setor uang. Dia disuruh masuk ke dalam ruko sama Sikumis lewat pintu belakang. Supaya kelihatan kayak nggak ada aktivitas, Sikumis kemudian keluar dan menggembok pintu ruko dari luar. Jadi tinggal mereka bertiga di dalam," tuturnya.
Keterangan Evendi akan kepalsuan surat nikah juga dikuatkan kembali dengan pernyataan SH kepada sejumlah wartawan. Saat ditanyai, SH mengaku bahwa surat itu dia peroleh dari seorang temannya Cut.
"Supaya nggak digerebek warga dan ditangkap WH kami buat surat itu," kata SH. [Alfiansyah Ocxie]